14 Jul 2014 | By: Unknown

Masjid Baitul Mukmin Gumelar

Doc. Vj Lie
Masjid Baitul Mukmin terletak di Desa Gumelar, Kecamatan Balung, Kabupaten Jember. Masjid ini berada sekitar 8 KM dari tempat aku tinggal, pagi kemarin aku memotretnya, ketika aku dalam perjalanan pulang sedari rumah karya Panaongan di Patrang.

Sewaktu aku masih duduk di sekolah menengah kejuruan (SMK), masjid ini direnovasi dengan biaya yang di kumpulkan lewat amal jariah penduduk sekitar, jama'ah dan pengguna jalan yang melintas di jalan depan masjid. Amal yang dari receh di kumpulkan hingga berwujud masjid yang indah dan megah.

Setidaknya kita sudah bisa belajar dari ini, bahwa amalan kita akan berwujud megah nantinya ketika yang kecil-kecil kita kumpulkan dari sekarang.